Senin, 26 Agustus 2013

Komponen Dasar Gerakan Belly Dance

hii all....
hari ini saya akan membagikan sedikit pengetahuan dasar, yaitu komponen gerak dasar (basic) dari tarian Belly/ Belly Dance.
komponen dasar adalah gerakan-gerakan sederhana yang bila digabungkan dengan komponen lainnya akan membentuk suatu rangkaian gerak yang lebih kompleks. Belly Dance memiliki banyak teknik gerak dari level dasar hingga level mahir, yang jika kita cermati secara lebih mendetail, terdiri atas beberapa komponen dasar yaitu:
1. Lift
2. Drop
3. Slide
4. Twist
5. Circle

kelima komponen dasar inilah yang kemudian dikombinasikan sedemikian rupa untuk membentuk gerak yang lebih kompleks,
misalnya: hip drop adalah gabungan dari komponen gerak lift dan drop
``````````` Vertical figure 8 adalah gabungan dari komponen gerak lift, slide kemudian drop.

tentunya masih banyak lagi bentuk-bentuk gerak lainnya, yang jika dicermati adalah gabungan dari komponen-komponen dasar diatas.

Nah, setelah kita tau komponen dasar tadi, tentunya sekarang teman-teman akan lebih mudah untuk mempelajari teknik gerak Belly Dance ya...
kuncinya sederhana, coba petakan/pecahkan gerakan yang ada berdasarkan komponen penyusunnya kemudian lakukan gerakan tersebut secara perlahan, step by step. jangan lupa...iringi dengan kesabaran dan ketekunan.

Selamat mencoba :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar